Menu

Mode Gelap

Sintang · 19 Nov 2024 06:30 WIB ·

Peserta Asal Kota Semarang Raih Juara Pertama Sayembara Desain Monumen Garuda


 Peserta Asal Kota Semarang Raih Juara Pertama Sayembara Desain Monumen Garuda Perbesar

SINTANG | Pojokkalbar.com-
Desain Monumen Garuda karya peserta Sukawi asal Kota Semarang berhasil menjadi juara pertama pada pelaksanaan Sayembara Desain Monumen Garuda Kabupaten Sintang Tahun 2024.

Pengumuman pemenang Sayembara Desain Monumen Garuda Kabupaten Sintang Tahun 2024 disampaikan oleh Merlia Sari selaku ketua panitia pada Selasa, 19 November 2024 di Aula Bank Kalbar Cabang Sintang.

“Peserta sayembara dengan nomor urut 15 asal Kota Semarang yang mengusung konsep Monumen Garuda Bercerita berhasil mendapatkan nilai tertinggi dari dewan juri. Sementara juara kedua adalah Caesar Destra asal Kota Pontianak dengan nomor peserta 16 yang mengusung konsep Capturing With Nature. Dan juara ketiga adalah Yohanes R.A Ricky asal Kota Pontianak dengan nomor peserta 01 yang mengusung konsep Kepingan Sintang,” Kata Merlia Sari.

Juara pertama berhak atas hadiah uang 20 juta dan piagam penghargaan, juara kedua mendapatkan hadiah 15 juta dan piagam penghargaan dan juara ketiga mendapatkan hadiah uang 10 juta dan piagam penghargaan. 7 peserta lain juga berhak mendapatkan masing-masing 1 juta rupiah dan piagam penghargaan.

Sukawi peserta asal Kota Semarang yang mengikuti kegiatan melalui zoom meeting menyampaikan berterima kasih kepada dewan juri yang sudah memilih karyanya untuk menjadi pemenang sayembara.

“Terima kasih kepada Pemkab Sintang yang sudah menyelenggarakan sayembara ini. Kami berharap hasil karya kami bisa diwujudkan dengan pembangunan monumen Garuda di Kabupaten Sintang. dan kami siap membantu Pemkab Sintang saat pembangunan nanti, sampai konsep kami bisa menjadi sebuah monumen Garuda,kami mohon maaf tidak bisa hadir di Kabupaten Sintang karena kesibukan kami. Suatu saat kami juga akan berkunjung ke Kabupaten Sintang, ” tutupnya. (RED)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Desain Monumen Garuda, Akan Jadi Icon Kabupaten Sintang

19 November 2024 - 09:02 WIB

Rencana Pembangunan Monumen Garuda, Ini Kata Helmi Staf Ahli Bupati Sintang

19 November 2024 - 04:46 WIB

Nilai Budaya dan Tradisional, Cikal Bakal Pancasila

19 November 2024 - 04:27 WIB

KPU Sintang Siap Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024

18 November 2024 - 09:21 WIB

Helmi: Minta Dukungan Semua Pihak untuk Sukseskan Pilkada 2024

18 November 2024 - 09:03 WIB

KPU Sintang Gelar Debat Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Sintang 2024

16 November 2024 - 14:07 WIB

Trending di Politik